Beberapa waktu yang lalu, salah satu streamer terkenal Dr Disrespect sempat menerima hukuman ban pada akun Twitch miliknya. Hal tersebut dikarenakan ia telah melanggar Community Guidelines Twitch dengan melakukan live streaming di toilet umum saat pagelaran E3 kemarin.
Seperti yang kita tahu, toilet umum merupakan tempat yang privat dan tidak boleh melakukan perekaman apalagi melakukan live streaming. Oleh karena itulah akun Twitch Dr Disrespect dibanned oleh pihak Twitch. Entah perbuatan yang dilakukannya disengaja ataupun tidak, namum tetap saja hal tersebut telah melanggar aturan live streaming.
Pihak Twitch tidak memberitahukan durasi banned yang diberikan kepada akun milik Dr Disrespect. Banyak fans yang menduga bahwa channel Twitch milik Doc akan dijatuhi hukuman ban 30 hari atau lebih. Namun pada tanggal 25 Juni kemarin atau 2 minggu sejak di ban, terlihat akun Twitch Dr Disrespect sudah bisa diakses kembali yang menandakan bahwa channel nya telah lepas dari masa ban.
Setelah mendengar channel Twitch Dr Disrespect telah di unbanned, sontak para fans langsung ramai memenuhi chat room channel Twitch nya meskipun Doc masih belum melakukan live stream setelah terlepas dari hukuman ban. Para fans menggila dengan memenuhi chat room untuk merayakan kembalinya Dr Disrespect.
Bahkan room chat sempat diubah menjadi subscriber-only atau hanya para subscriber saja yang dapat berkomentar. Hal itu dilakukan untuk memfilter chat yang membeludak akibat ramainya para fans yang memenuhi chat room Dr Disrespect.
Doc masih belum mengumumkan kapan ia akan melakukan live streaming setelah channel Twitch nya terbebas dari banned. Namun nampaknya, ada kemungkinan sang streamer akan melakukan live stream dalam waktu dekat mengingat reaksi para followers yang sudah ramai menunggu untuk menyambut kembalinya Dr Disrespect.