Abad 21 menjadi era dimana teknologi berkembang tidak dalam hitungan bulan atau tahun, tetapi hitungan mingguan. Bahkan tidak menutup kemungkinan perkembangan teknologi sudah berada dalam hitungan detik. Tidak cuma teknologi, pekerjaan yang dahulu dilakukan selama berbulan-bulan, sekarang bisa selesai hanya dalam hitungan jam saja. Dibuktikan dengan kemunculan produk terbaru dari Acer, dengan nama “ConceptD 9 Pro.”
ConceptD Pro, adalah sebuah lini laptop dan monitor yang berfokus untuk mereka, para desainer grafis, pencipta AI, dan software developer. Diluncurkan di ajang IFA Berlin Next beberapa hari yang lalu, lini laptop terbaru ini mendukung prosesor grafis NVIDIA Quadro. Tidak hanya GPU berkekuatan tinggi, laptop dalam lini ConceptD Pro didukung juga oleh prosesor Intel Core 9.
Tidak hanya ConceptD 9 Pro saja yang diluncurkan, produk lain dalam lini yang sama pun ikut menemani. Seperti ConceptD 7 Pro, ConceptD 5 Pro, ConceptD 3 Pro, ConceptD 5 dan ConceptD 3, dan yang terakhir adalah monitor, bernama ConceptD CM2241W.

Jerry Kao sebagai Co-COO Acer mengakaran bahwa jajaran laptop yang diluncurkan Acer pada ajang ini merupakan sebuah alat yang dapat menambah portofolio bagi para pekerja di bidang kreatif.
“Kami sangat senang hari ini (8/9) dapat menghadirkan opsi NVIDIA Quadro GPU untuk memperkuat seluruh portofolio PC kreator kami. Dikombinasikan dengan Intel Core Generasi ke-9, jajaran laptop kami akan membantu para kreator tetap fokus, terlepas dari tempat kerja yang sangat bebas.”
Bob Pette sebagai Wakil Presiden Visualisasi Professional NVIDIA juga mengatakan hal yang kurang lebih sama. Beliau berpendapat bahwa adanya ConceptD Pro ini sangat membantu untuk merancang animasi 3D dengan tingkat kesulitan tinggi.

“Perangkat tersebut dapat membantu untuk merancang animasi 3D yang sangat kompleks, mengedit video resolusi tinggi, dan membuat animasi lain yang membutuhkan sudut 360 derajat.” Papar beliau.
Laptop tersebut diluncurkan dalam beberapa versi, dimana ConceptD 9 Pro ditasbihkan sebagai laptop dengan spesifikasi tertinggi di lini ini. Menggunakan NVIDIA Quadro RTX 5000 16GB Vram, dan RAM DDR4 16GB. Ukurannya yang hanya 17.3 inci sangat memudahkan pengguna untuk membawa laptop ini kemana saja dan kapan saja.
