Hasil ESL One: Cologne 2019 CSGO

Profits
By Profits
3 Min Read

Hari pertama ESL One: Cologne dimulai hari ini. Hari pertama ini mempertandingkan round pertama dan kedua dari baik upper bracket maupun lower bracket. 2 match pertama grupA menyajikan match yang sangat apik. Mulai dari comeback Na’Vi di map Train setelah tertinggal 4-11 di 1st half, dan permainan Nova dari Twistzz yang membuat Team Liquid tetap di upper bracket dan akan melawan NaVi di upper bracket ronde 2. Sementara MVP PK dan mousesports harus turun ke lower bracket. Di match ketiga dan keempat ada Furia melawan NRG dan FaZe melawan Renegades. Nuke adalah map yang tersisa setelah ban map Furia vs NRG. Dengan mudah NRG mengambil 1st half setelah 2-13 dan diakhiri 7-16 untuk NRG. Masuk ke Mirage antara FaZe vs Renegades di mana match ini cukup sengit. Renegades berhasil mendapatkan 6-9 di 1st half akan tetapi keadaan dibalikkan oleh FaZe menjadi 16-14 diakhir.

Masuk di grup B ada Astralis vs BIG dan MIBR vs Fnatic. Bagi BIG ini adalah hal yang sulit melawan tim nomor 1 di CSGO dan benar saja Astralis berhasil mengambil map Overpass dan memenangkan pertandingan dengan 16-4. MIBR kali ini susah payah melawan Fnatic di Inferno. Tertinggal 3-12 di 1st half mempersulit MIBR untuk mendapatkan 2nd half dan mengakhiri game dengan 11-16 bagi Fnatic. Rank 2 dunia tak menjamin permainan selalu bagus, sama halnya seperti ENCE saat melawan Heroic. Bermain di Mirage, ENCE babak belur melawan Heroic dengan skor 16-10. Nasib sama dialami oleh Vitality yang bermain kurang maksimal saat melawan Ninjas in Pyjamas. Di Dust2, Vitality di hajar habis-habisan di 2nd round dengan skor akhir 10-16

Masuk ke lower bracket grup A antara mousesports vs MVP PK. Dengan format BO3 di map Vertigo, Inferno, dan Nuke, mousesports meratakan MVP PK di Vertigo (16-8) dan Inferno (16-6) dengan most kill di setiap map yaitu ropz seorang. Hal sama juga terjadi saat Furia melawan Renegades di map Nuke, Mirage, Inferno. Furia hanya butuh 2 game saja di Nuke (16:9) dan Mirage (16:12) untuk melaju ke lower bracket ronde 2. Hal berbeda terjadi di upper bracket ronde 2 antara NaVi vs Team Liquid. Dibawa sampai map ke-3 Dust2 (19-22), Overpass (16-14), dan Mirage (8-16), NaVi harus turun ke lower bracket melawan Furia. Secara mengejutkan, FaZe harus takluk ditangan NRG dengan skor 2-0 (Mirage 11-16, Overpass 12-16) dan turun ke lower bracket melawan mousesports.

Nantinya hari kedua dimulai pada 3 Juli 2019 pukul 17.00 WIB. Kalian bisa langsung ke Youtube ESL Counter-Strike untuk menyaksikan siaran langsung pertandingan.

ESL One: Cologne 2019 Result / Sumber : hltv.org
Editor: Panji Pangestu
Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *