Menyambut bulan kasih sayang atau dikenal sebagai Valentine, AOC meluncurkan varian pertama gaming monitor mereka dengan warna pink, bertajuk AG273FXR ‘Pink-Power.’ Monitor yang sudah bisa dibeli oleh konsumen Indonesia tersebut hadir dengan balutan merah muda cantik. Menyembunyikan performa tinggi yang dibutuhkan oleh para penggunanya, seperti layar IPS, 119% sRGB, dan spesifikasi lainnya.
Diluncurkan kemarin, AOC AG273FXR baru tersebut memiliki spesifikasi monitor gaming relatif tinggi. Layar dengan refresh rate 144Hz, response time hanya 1ms saja, di tambah FreeSync juga panel layar IPS dengan kualitas warna mencapai 119% sRGB. Tampilan luar monitor AOC terbaru ini juga mempesona. Lapisan luar atau bezel tipis dengan warna pink membuat layar terasa lebih lebar dibandingkan monitor gaming lain, menambah kenyamanan dalam bermain game.

Meskipun berwarna pink, monitor gaming AOC ini juga cocok digunakan untuk gamer laki-laki karena sudah banyak produsen yang membuat gaming equip berwarna pink. Monitor AOC AG273FXR sudah bisa kamu beli melalui toko resmi AOC di Tokopedia. Harganya tidak terlalu mahal, hanya perlu mengeluarkan uang sebanyak Rp 4 jutaan saja. Tidak lupa juga bahwa AOC memberikan garansi selama 3 tahun, yang bisa kamu cek ketentuannya di sini.
- Baca Juga: Cursed Mansion, Game Horror Lokal Siap Hadir Januari 2021
- Baca Juga: Telegram Tambah Fitur Baru di Tahun Baru 2021

Spesifikasi Resmi AOC Agon AG273FXR
Panel | 27” IPS |
Optimum Resolution | 1920 x 1080 @ 144Hz (DisplayPort 1.4, HDMI 2.0)
1920 x 1080 @ 60Hz (VGA)
|
Response Time | 1ms (MPRT) |
Display Colors | 16.7 Million |
Signal Input | VGA x1
HDMI 2.0 x2 (HDR) DisplayPort 1.4 x1 (HDR) |
Power Supply | 100 – 240V ~ 1.5A, 50/60Hz |
Product without Stand (mm) & (kg) | 364.3 (H) x 613.5 (W) x 59.8 (D)
4.32 (kg) |
Product with Stand (mm) & (kg) | 452.4~562.4 (H) x 613.5 (W) x 267.4 (D)
6.93 (kg) |