TGS 2019: Yakuza: Like a Dragon Tampilkan Trailer Baru

Fajar Febriansyah
2 Min Read

Kabar baik untuk kalian penggemar franchise Yakuza! Mengapa? Karena Yakuza 7, atau yang bernama Yakuza: Like a Dragon sudah resmi diumumkan dan akan dirilis pada tahun 2020 nanti. Tentunya kalian semakin penasaran kan dengan penampilan dari game Yakuza: Like a Dragon ini. Namun jangan khawatir, karena Sega menampilkan trailer Yakuza: Like a Dragon ini secara perdana diacara Tokyo Game Show. Bagi yang sudah penasaran, yuk langsung saja tonton trailer Yakuza: Like a Dragon dibawah ini.

Bagaimana, keren sekali bukan trailernya? Namun sempat terjadi banyak pro dan kontra mengenai game terbaru ini. Karena sega mencoba bereksperimen untuk game terbarunya ini. Tak seperti biasanya, Sega menjadikan entry terbaru dalam seri Yakuza ini menjadi game turn based seperti Dragon Quest. Tentu saja para penggemar game seperti Dragon Quest mendadak antusias mendengar rumor tersebut.

Namun sebagian gamers yang tidak suka dengan game turn based tentu saja merasa tidak suka dan juga kecewa mendengar rumor tersebut. Mari kita lihat saja, apakah eksperimen yang dilakukan oleh sega ini akan berhasil, atau justru membuat para penggemarnya menghilang.

Selain itu juga, Sega memberikan bocoran bahwa akan ada minigames seperti go karts, slot machines, dan juga movies pada game ini. Semoga saja masih banyak kejutan yang belum sega umumkan untuk game terbarunya ini. Kita sebagai penikmat game hanya bisa berharap agar sega bisa memberikan yang terbaik untuk para penggemarnya diseluruh penjuru dunia. Bagaimana pendapatmu? Apakah kalian tetap antusias menunggu kehadiran game ini?

 

Share This Article
Follow:
Freelance SEO Content Writer, UI/UX Designer, Digital Marketer
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *